Simalungun (Media Polmas)
Hingga berita ini ditulis, Unit Pelaksana Teknis (UPT) PUPR Sumut Cabang Siantar belum berikan tanggapan terkait insiden kecelakaan di Jalan Asahan KM 12, Nagori Senio, yang terjadi pada Rabu (01/01/2024).
Upaya konfirmasi telah dilakukan awak media,Kamis (02/01) sekitar pukul 11.30 WIB melalui nomor WhatsApp pejabat bermarga Nenggolan, namun hingga kini belum ada respons.
Amri Saragih, pengurus organisasi Pribumi Perisai Prabowo Simalungun, menyayangkan sikap PUPR yang dinilainya tidak peduli terhadap keselamatan pengguna jalan, khususnya di Jalan Asahan. Menurut Amri, pohon kering dan ranting patah sering menjadi ancaman. "Kami meminta pemerintah Provinsi Sumatera Utara segera mengambil langkah tegas demi keselamatan pengguna jalan," ujar Amri pada Kamis (02/01) di lokasi kejadian.
Secara terpisah, Camat Gunung Malela Simalungun, Roy Gajali Sidabalok, menyampaikan kepada wartawan bahwa pihaknya telah berkoordinasi terkait pohon yang membahayakan pengendara di Jalan Asahan. Namun, hingga kini, belum ada tindakan konkret dari pihak PUPR Provsu.
Abdul Somat, tokoh masyarakat Gunung Malela, mengungkapkan bahwa upaya penebangan pohon sudah dilakukan seminggu sebelum kejadian dengan bantuan masyarakat setempat. "Kami sudah melakukan penebangan pohon yang mengancam keselamatan pengendara karena permohonan kepada PUPR satu bulan lalu tidak direspons," kata Abdul.
Masyarakat berharap dan mendasak pihak terkait segera mengambil tindakan dan tanggap untuk mencegah insiden serupa di masa depan. (H. Dbk)